Prabowo Subianto, capres nomor urut 2, secara resmi menerima deklarasi dukungan dari Komunitas Bakti Untuk Rakyat dalam acara yang digelar di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan pada Senin (29/1). Ratusan warga perwakilan Bakti Untuk Rakyat telah menantikan kehadiran Prabowo sejak sore, setelah capres tersebut sepanjang hari mendampingi Presiden Joko Widodo meresmikan gedung Graha Utama Akademi Militer di Magelang, Jawa Tengah.
Prabowo, dalam kesempatan tersebut, menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang telah diberikan dan menegaskan bahwa peran masyarakat masih sangat diperlukan dalam perjuangannya hingga hari pemungutan suara. "Terima kasih dukungan saudara-saudara sekalian, tapi perjuangan belum selesai. Tanggal 14 Februari, harus kita menang dengan mutlak," ujar Prabowo dalam acara bertajuk 'Bakti Untuk Rakyat #BersamaBapak'.
Selain itu, Prabowo juga menyinggung niatnya untuk memakmurkan negara dan menyatakan ketidakrelaannya melihat rakyat Indonesia mengalami kesulitan hidup. Dengan tegas, ia menyatakan, "Saya tidak rela melihat rakyat saya masih ada yang susah hidupnya. Saya tidak rela, dan saya tidak koruptor-koruptor itu terus menerus mencuri uang rakyat." Prabowo meminta dukungan dan mandat dari rakyat Indonesia untuk pemilihan pada 14 Februari.
Bakti Untuk Rakyat, sebuah komunitas yang didirikan untuk mendukung Prabowo Subianto, menjadi kekuatan dengan 500.000 anggota dari berbagai latar belakang masyarakat Indonesia. Meskipun awalnya bergerak secara daring sejak terbentuk pada tahun 2023, deklarasi ini menandai langkah komunitas tersebut untuk mendukung program Prabowo-Gibran secara langsung.
07, May, 2024
Prabowo Subianto saat ini sedang mempersiapkan diri sebelum dilantik sebagai Presiden Indonesia 2024. Dik...
Baca selengkapnya24, April, 2024
Dalam rangka merayakan Hari Raya Idul Fitri 1445 H lalu, Prabowo mengadakan Open House di kediamannya di ...
Baca selengkapnya17, April, 2024
Momen Hari Raya Idul Fitri adalah hari yang dinanti-nantikan oleh banyak orang setiap tahunnya. Selain se...
Baca selengkapnya01, April, 2024
Pada hari Rabu 20 Maret 2024 lalu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan bahwa Prabowo Gibran adal...
Baca selengkapnya12, March, 2024
Sekali lagi, Selamat Hari Perempuan Internasional untuk semua perempuan-perempuan hebat di luar sana!Tema...
Baca selengkapnyaTetap terhubung dengan gerakan kami melalui jaringan komunitas
Bakti Untuk Rakyat menggunakan cookie untuk memberi Anda pengalaman navigasi yang terbaik di situs kami. Dengan melanjutkan kunjungan, kami menganggap Anda telah menerima kebijakan cookie. Pelajari lebih lanjut tentang kebijakan cookie yang kami gunakan di sini.